
Deskripsi Bisnis
Pada tahun 2010, bisnis properti mulai didirikan Hutama Karya sebagai aksi diversifikasi usaha, sekaligus sebagai upaya strategis dalam rangka melebarkan sayap di hilir industri konstruksi. Di tahun tersebut, Hutama Karya mendirikan anak perusahaannya yang pertama yaitu PT HK Realtindo. Hingga saat ini, PT HK Realtindo terus berkembang menjadi salah satu perusahaan properti nasional dengan belasan proyek properti baik di Jakarta maupun di luar Jakarta.